Nggak sengaja nemu sablonan kaos ini waktu lagi ngaji di majelis taklim. Ada anak remaja jokam pakai kaos keren ini.. langsung cekrekk.
Pesan damai ini bagus sekali IMHO. Karena menuju 2019 sepertinya 2 kubu orang inilah yang bakal berseteru paling tajam. Ibaratnya re-match.
Jokowi yang petahana, sudah jauh jauh didukung partai gemuk. PDIP selaku partai dibelakang Jokowi baru baru ini sudah jelas menyodorkan kembali Jokowi untuk maju mempertahankan singgasananya.
Prabowo, meski masih malu malu, dari opsi dan kenyataan yang ada, meski hanya didukung (tentative) oleh Gerindra, PAN, PKS… sepertinya mata masih tertuju kepada mantan Danjen Kopassus ini.
Dari sisi integritas, kapabilitas, kepemimpinan, dan lain lain, di kubu satunya ini Prabowo seakan masih tiada lawan. Mau ngga mau sepertinya ia tetap harus maju, mengingat Jokowi hampir juga tiada lawan tanpa kehadiran Prabowo.
Jadi, buat seru seruan sih boleh aja. Asal jangan terlalu diambil hati atau baper. Karena ucapan (tulisan) itu insyaAllaah sampai ke langit. Be careful.